(pelitaekspres.com) –JAKARTA- Sekretaris Daerah (Sekda) Provinsi DKI Jakarta, Marullah Matali memimpin upacara ziarah di Taman Makam Pahlawan (TMP) Kalibata, Jalan Raya Kaibata, Pancoran, Jakarta Selatan, Rabu (15/6) pagi

Kegiatan upacara ziarah digelar dalam rangka memperingati HUT ke-495 Kota Jakarta yang diikuti oleh jajaran Forkopimda dan pimpinan Satuan Perangkat Kerja Daerah (SKPD) di lingkungan Pemprov DKI.

Sekda DKI Jakarta, Marullah Matali mengatakan, upacara ziarah di Taman MaKam Pahlawan Kalibata digelar dalam rangka memperingati Jakarta Hajatan yang ke 495. Kegiatan ini digelar rutin setiap tahunnya.

“Kita bersyukur kehadirat Allah SWT, Kota Jakarta sudah seperti ini. Dan semua ini berkat jasa-jasa para pendahulu kita yang memiliki semangat tinggi membangun,” ujar Marullah Matali.

Untuk itu, lanjut Marullah, pahlawan yang telah berjasa layak untuk dikunjungi.

“Hidup pahlawan berguna dan bermanfaat bagi bangsa dan negara. Maka, wafatnya mereka menjadi harum dan mewangi seperti semerbak bunga yang kita taburkan,” tuturnya.

Ia pun menyakini, potensi positif yang telah ditaburkan para pahlawan untuk bangsa dan negara, khususnya bagi Provinsi DKI Jakarta.

“Semoga doa baik yang dipanjatkan, kami yakin pahlawan yang telah berjasa bagi bangsa dan negara mendapatkan tempat terbaik di sisi Allah SWT,” tandasnya. (WBO)