(pelitaekspress.com) – BREBES – Kodim 0713 Brebes memberikan sosialisasi rekrutmen TNI di kegiatan non fisik TMMD Reguler 109 Brebes, kepada para remaja Desa Kalinusu, Kecamatan Bumiayu, Kabupaten Brebes, Jawa Tengah. Kamis (8/10/2020).

Di Gedung SDN 01 Kalinusu itu, Perwira Seksi Personalia (Pasi Pers) Kodim Brebes, Kapten Infanteri Kunpriyanto, SE dan anggotanya Serda Agus, serta Danramil 08 Bumiayu, Kapten Armed Jupriadi, secara bergantian dan saling melengkapi, memberikan edukasi kepada 35 orang peserta.

Dalam kesempatan itu, Kapten Kunpriyanto menegaskan bahwa dalam penerimaan calon prajurit TNI-AD dalam jenjang pendidikan apapun, sama sekali tidak dipungut biaya.

“Kami memotivasi para remaja Desa Kalinusu untuk menjadi anggota TNI, dan menekankan kepada mereka agar tidak mudah percaya apabila ada oknum yang menjanjikan kelulusan dengan membayar sejumlah uang,” tegasnya.

Dirinya menghimbau agar mereka menyiapkan diri sedini mungkin, baik itu kelengkapan administrasi, kesehatan jasmani, mental ideologi, psikologi, dan nilai akademik sesuai dengan ketentuan.

Sementara ditambahkan Serda Agus, bahwa persyaratan secara umum adalah memiliki Surat Tanda Tamat Belajar (STTB) sesuai dengan jenjang pendidikan yang dibutuhkan, WNI, setia kepada NKRI, sehat jasmani dan rohani, tidak cacat hukum, serta tidak kehilangan hak menjadi prajurit.

Adapun materi yang akan diujikan di tingkat daerah (Panda/Sub Panda), meliputi administrasi, kesehatan pertama, dan postur.

Sedangkan untuk di tingkat pusat, pengujinya adalah Panitia Pusat (Panpus), dengan materi uji meliputi pemeriksaan administrasi, kesehatan kedua, kesegaran jasmani (kesegaran A, B, postur, dan keterampilan renang), mental ideologi, pemeriksaan psikologi, serta akademik.

“Untuk lebih jelasnya bisa di klik di http://ad.rekrutmen-tni.mil.id/,” imbuhnya. (Rus/Aan)