(pelitaekspres.com) –YAPEN- Kepala Distrik Teluk Ampimoi Gustaf J Ruamba, S.E.,M.A menjelang pemilihan umum tahun 2024 yaitu, pemilihan Prasiden dan Wakil Prasiden, DPD RI, DPR – RI, DPRD Provinsi dan DPRD Kabupten/Kota gelar pertemuan bersama dengan Babinsa, Kapospol, Panitia Pemilihan Distrik (PPD), Panwaslu Diastrik dan Pemerintah Kampung serta Bamuskam di 11 ( sebelas ) Kampung di Kantor  Distrik Teluk Ampimoi. Senin 29 Januari 2024.

Pertemuan ini terkait dengan kesiapan penyediaan lokasi TPS yang baik dan tempat penampung Kotak Suara dan Surat Suara di tingkat TPS dan serta mempersiapkan pengamanan menjelang hari H pemilihan. Selain itu, kesiapan listrik penerangan mulai sekarang harus di sediakan sebagai tambahan bantuan sehingga apabila terjadi pemadaman listrik tiba – tiba suda tersedia Genset di setiap masing – masing TPS,”Ujar  Gustaf H. Ruamba melalui pesan WA kepada Media ini.

Kepala Distrik juga menambakan berkaitanya dengan jaringan   sudah  di sampaikan pada pertemuan tingkat Kabupaten  bersma Bupati dan Kominfo, untuk menunggu realisasi dari Pihak teknis, semetara Kamtibmas  akan di lakukan monitoring lapangan untuk memberikan sosialisasi langsung kepada masyarakat tentang Kamtibmas  menjelang pelaksanaan pencoblosan bersama Penyelenggaran ( PPD ) dan Panwaslu sebelum hari pelaksanaan. ” Ujarnya ”

Tujuan dari sosialisasi adalah untuk menghindari pelanggaran pemilu dan  konflik sehingga langka – langka yang di lakukan bisa dapat teratasi dan ada kesadaran masyarakat dalam memberikan hak pilih pada tanggal 14 Februari tahun 2024 nantinya ” Ujar Kadistrik Teluk Ampimoi. ” Imbunya ”

Langka yang di lakukan Kadistrik Teluk Ampimoi ini bertujuanya untuk pada hari H pemilu pada tanggal 14 Februari tahun 2024 ini berjalan lancar dan amai, sehingga terhindar dari hal – hal yang tidak di inginkan bersama.

” Saya berharap pada pemilihan nanti semua masyarakat dapat menggunakan hak pilih dengan baik dan semua warga masyarakat di Wilayah Distrik Teluk Ampimoi turut serta menjaga keamanan dan ketertiban mulai sekarang sampai pada pemilihan nantinya, pilihan boleh berbeda namun kita adalah semua satu  keluarga yang mendiami Teluk Ampimoi harus menjadi contoh buat kampung dan Distrik yang lain di Kabupten Kepulauan Yapen. ” Ucap Ruamba.(GM)

Tinggalkan Balasan