(pelitaekspres.com) -ASAHAN-Pemerintah Kabupaten AsahanĀ  tetap melaksanakan safari Ramadhan sebagaimana tahun sebelumnya meski di tengah pandemi virus Corona (Covid-19).

Tetapi kegiatan itu mengalami perubahan di mana dilaksanakan pada siang hari ba’da Sholat Zhuhur. Untuk Tahun ini Pemerintah Kabupaten Asahan memberangkatkan 202 Tim Safari Ramadhan yang tersebar di 202 Mesjid/Musholla se Kabupaten Asahan. Dan untuk masing masing Mesjid/Musholla yg dijunjungi diserahkan Jam dinding penunjuk waktu Sholat dan uang tunai Rp. 2.000.000 (2 Juta).

Kebiasaannya safari Ramadhan tahun sebelumnya berlangsung dari shalat Isya hingga tarawih, dan membawa rombongan dalam jumlah besar dan dilaksanakan buka bersama dan Sholat Tarawih berjamaah. Pelaksanaan safari Ramadhan tahun ini tetap dilaksanakan. Hanya saja, kegiatan pada ramadhan 1441 tahun ini tidak mengikut sertakan rombongan dalam jumlah banyak, dan tidak ada buka puasa bersama.

Dalam kesempatan ini Sekretarias Daerah Kabupaten Asahan, Taufik Zainal Abidin SSos , MSi dalam kunjungan Safari Ramadhan ke Mesjid Suhada Dusun IV (Empat) Desa Rahuning, Kecamatan Rahuning menyerahkan bantuan kepada BKM Mesjid. Berupa Jam dinding penunjuk waktu Sholat dan uang tunai Rp. 2. 000.000 (2 Juta) dan santunan kepada Anak Yatim.

Disela sela kegiatan sebelum melaksanakan Safari Ramadhan Taufik ZA menyempatkan diri berkunjung kerumah salah seorang warga bernama Lampusah Margolang yang mengalami lumpuh akibat kecelakaan. Kemudian Taufik ZA menyerahkan bantuan berupa Beras 10 Kg dan sejumlah uang.

Demikian juga dengan sejumlah Insan Pers yang bertugas di Kecamatan Rahuning dan sekitarnya tidak luput dari Perhatian Taufik ZA. Beliau menyerahkan bantuan 5 Kg beras, 1 Liter Minyak Goreng dan sejumlah uang.

Hal tersebut diutarakan Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika (Kominfo) Kabupaten Asahan, H. Rahmat Hidayat Siregar SSos , MSi melalui siaran Persnya, Kamis (30/04/2020). (Doni)

 

Tinggalkan Balasan