(pelitaekspress.com) – PURWODADI – Banyak cara yang dilakukan oleh TNI Kodim 0717/Purwodadi saat bertugas di lokasi TMMD Reguler ke-108 Kodim 0717/Purwodadi dalam menjalin keakraban dan kebersamaan dengan warga desa sasaran di Tambakselo, Kecamatan Wirosari, Kabupaten Grobogan, Jawa Tengah.

Mulai ngopi bareng dan bahkan tawaran sebatang rokok cukup bisa menjadi alat untuk merenda kebersamaan antara TNI dan warga. Seperti yang dilakukan oleh  salah satu anggota Koramil 07/Wirosari, Serma Bogi yang ikut terjun di lokasi TMMD.

Mengetahui salah satu warga sasaran,  Mbah Kusnan (75) yang tinggal di Dusun Kenteng RT 03 / RW 7, mempunyai kesukaan rook kretek, pada suatu kesempatan Serma Bogi mendatanginya dengan membawa serta rokok kesukaan Mbah Kusnan.

”Tidak butuh lama untuk akrab dengan Mbah Kusnan. Dalam waktu sekejap Saya bisa menyerap banyak informasi darinya tentang karakteristik Desa Tambakselo dan seluk beluk kultur dari warga setempat. Benar-benar sebuah informasi yang berharga,” beber Serma Bogi. (Pendim Purwodadi)