(pelitaekspres.com) -LANDAK – Satgas TMMD 110/ Kodim 1201 Mempawah – Landak terus meningkatkan kekompakan dan gotong royong dengan masyarakat Desa Tolok, Kecamatan Menyuke. Ini terlihat ketika personil TNI tersebut mencari dan mengangkut kayu untuk jembatan sementara, Selasa (09/03/2021).

“Kayu tersebut akan dijadikan jembatan darurat karena jembatan yang akan dibangun masih dalam tahap pembongkaran,” ujar Pasiter Satgas TMMD 110/ Kodim 1201 Mempawah – Landak, Kapten Inf. Dwi Haryanto.

Menurutnya, semangat kebersamaan antara Satgas TMMD 110/ Kodim 1201 Mempawah – Landak dan masyarakat adalah wujud kokohnya kemanunggalan TNI dan rakyat.

“Kemanunggalan TNI dan rakyat di lokasi TMMD dengan semangat gotong royong, saling bahu-membahu menghiasi suasana bekerja menjadi pemandangan indah. Hal ini adalah wujud kedekatan Satgas TMMD 110/ Kodim 1201 Mempawah – Landak dengan masyarakat Desa Tolok,” pungkas Kapten Inf. Dwi Haryanto. (pendim1201)