(pelitaekspress.com)-TERNATE-Masyarakat Indonesia, khususnya masyarakat Maluku Utara harus menjalani bulan suci Ramadan dengan anjuran pemerintah agar tetap di rumah karena terdampak pandemi virus Corona (Covid-19). Hal ini membuat masyarakat merasakan banyak perubahan dan perbedaan dalam menjalani puasa Ramadan. Mulai dari kesulitan bersilaturahmi sampai pada masalah ekonomi.

Untuk itu, tepatnya pada hari Kamis, 07 Mei 2020. Badan Penelitian dan Pengembangan Daerah (Balitbangda) Provinsi Maluku Utara melalui kegiatan ”Program Litbang Berbagi” yang rutin dilaksanakan, baik dalam bentuk berbagi informasi hasil riset maupun kegiatan sosial lainnya. Terutama ditengah pandemi Covid-19 yang bertepatan dengan momentum bulan suci Ramadhan 1441 Hijriah.

Kepala Badan Penelitian dan Pengembangan Daerah (Balitbangda) Provinsi Maluku Utara, Mulyadi Wowor, kepada media ini, melalui pesan watshAp, Sabtu (09/05/2020) menuturkan, ”Program Litbang Berbagi” kali ini lebih dikhususkan pada kegiatan sosial yaitu, ”Aksi Peduli Dampak Pandemi Covid-19 dan Aksi Support & Simpatik Bagi Paramedis” yang menjadi garda terdepan dalam penanganan pasien Covid-19.

”Aksi Peduli dampak Covid dan Support Paramedis, kami ASN Balitbangda memberikan bahan makanan, minuman dan masker kepada Panti Jompo Himo-Himo Ternate, Panti Asuhan di Kelurahan Moya serta kepada Paramedis yang bertugas di RS Chassan Boesoeri. Untuk para medis, mungkin minuman dan makanan tidak banyak. Namun, ini adalah bentuk dukungan dan doa kami terhadap mereka,” ujar Mulyadi.

Menurut Mulyadi, penyerahan bingkisan untuk para medis langsung diserahkan di Posko induk Gugus Tugas Covid-19 Malut dan diterima oleh koordinator Bidang Logistik selanjutnya diserahkan kepada pihak RS Chassan Boesoeri yang diwakili wakil direktur RS Chassan Boesoeri drg. Djubaeda Drakel.

”Kami berharap, apa yg kami lakukan ini sebagai bagian dari kepedulian kami dan empati bagi masyarakat yang terdampak Covid-19, serta diharapkan kita sebagai Aparatur Sipil Negara (ASN) menjadi Duta Ambassador untuk lawan Covid-19. Saya juga meminta kepada masyarakat agar tetap mengikuti aturan dan protokol kesehatan yang telah ditetapkan oleh Pemerintah,” pintanya.

Selain itu, Mulyadi juga berharap agar virus Corona yang penyebarannya sudah dirasakan oleh semua Negara di Dunia, agar dapat berakhir sehingga aktivitas pemerintah dan masyarakat dapat normal kembali. Bukan hanya itu, dengan tak terhingga, Mulyadi secara pribadi sebagai Kepala Balitbangda Provinsi Maluku Utara, mengucapkan rasa terima kasih kepada pegawai Balitbangda yang telah berpartisipasi dalam kegiatan tersebut.

”Semoga Pandemi Covid-19 segera berlalu dari negeri ini. Saya terharu dengan teman-teman Pegawai Balitbangda. Karena, dimasa sulit seperti ini masih dapat bersedekah dan berbagi untuk sesama,” tutupnya. (ais)