(pelitaekspres.com) -ASAHAN- Bupati Asahan, H. Surya BSc dituding takut dan tidak berani mencopot Kadis Pekerjaan Umum Tata Ruang (PUTR) Kabupaten Asahan, Agus Jaka Putra Ginting dari jabatannya.

Pasalnya, begitu banyak desakan-desakan dari sejumlah elemen masyarakat dan aktivis Asahan yang meminta Bupati untuk mencopot sang Kadis. Namun, Bupati Asahan tidak sedikitpun bergeming dan melakukan tindakan apapun.

Padahal, alasan sejumlah aktivis untuk mendesak Bupati Asahan untuk mencopot Kepala Dinas (Kadis) PUTR Asahan sangat mendasar dan beralasan. Sebab, sejak Agus Jaka Ginting jadi orang nomor satu di Dinas tersebut, banyak proyek yang tidak siap dan amburadul.

Dimana adanya temuan dugaan manipulatif foto berita acara (BA) progres pekerjaan siap 100 persen yang dicairkan di keuangan. Padahal proyek belum siap dikerjakan. Selain itu, adanya dugaan 14 paket proyek SPK/PL yang tidak siap dikerjakan hingga tahun anggaran 2022. Tapi dikerjakan pada tahun 2023. Tetapi tidak ada tindakan dari Kadis PUTR untuk melakukan blacklist CV/PT yang mengerjakan proyek

Hal ini dikatakan oleh Ketua Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) Cabang Asahan, Syaiful Rangkuti pada Wartawan Minggu (8/1/2023).

Menurutnya lagi, Bupati Asahan dinilai takut dan diduga ada kepentingan makanya tidak berani mencopot sang Kadis.

“Apa karena Kadis PUTR Asahan diduga sumber keuangan Bupati Asahan. Makanya Bupati tidak berani mencopot Kadis PUTR. Padahal kinerja Kadis sangat bobrok dan dinilai tidak beres dalam melakukan pembangunan di Asahan, ” tegas Syaiful Rangkuti.

Seharusnya, lebih lanjut sebut Syaiful Rangkuti, Bupati Asahan harusnya peka dan mendengarkan apa desakan rakyat Asahan yang banyak meminta agar bawahnya segera dicopot. Ini malah diam dan tidak ada tindakan.

“Harusnya Bupati Asahan respek dengan merespon keluhan dan aspirasi rakyatnya. Bukan malah mendiamkan dan hanya diam bungkam dengan maraknya desakan dan permintaan masyarakat Asahan, “tandas Syaiful Rangkuti.(Doni)