(pelitaekspres.com) –BARITO SELATAN- DPRD Barito Selatan, Kalimantan Tengah menyambut apresiasi kaji banding yang dilaksanakan Dinas Sosial Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (DSPMD) ke Kabupaten Bangli, Provinsi Bali. Rabu (17/05/2023)

Tujuan kaji banding tersebut sebagai upaya meningkatkan tata kelola Badan Usaha Milik Desa (BUMDes) di wilayah setempat serta mengembangkan dan memberdayakan potensi serta pengelolaan kekayaan desa.

Wakil Ketua DPRD Barito Selatan, Enung Irawati mengatakan kaji banding yang dilaksanakan tersebut untuk mendorong peningkatan Pendapatan Asli Desa (PADes) dan pelayanan dalam upaya mewujudkan kesejahteraan masyarakat desa di Barito Selatan.

Upaya ini juga termasuk dalam rangka menindaklanjuti Peraturan Pemerintah (PP) Nomor 11/2021 tentang BUMDes. Sebab, pembinaan dan pembelajaran terkait tata kelola BUMDes dan BUMDes Bersama perlu dilakukan sebagai upaya pengembangan,” ucapnya

Desa Penglipuran dan Desa Tembuku di Kabupaten Bangli ini telah mendapatkan serifikat BUMDes terbaik karena itu dipilih untuk lokasi kaji banding.

Hasil kaji banding ini nantinya akan diimplementasikan di Barito Selatan yang disesuaikan dengan potensi desa, sehingga, tata kelola BUMDes dan BUMDesma di kabupaten berjuluk Dahani Dahanai Tuntung Tulus ini bisa menjadi lebih baik lagi ke depannya,” harap Enung Irawati. (HY)