(pelitaekspres.com) –LAMPURA- SPemerintah daerah Kabupaten Lampung Utara melalui Dinas Sosial Kabupaten Lampung Utara Bapak Redi, Bapak Rusmiadi Dan bapak aep bersama Kasi Penanggulangan Bencana Kecamatan Bukitkemuning Heri Fitriansyah,Kasi Kesra Kelurahan Bukitkemuning Heri Nurmansyah.
Menyalurkan bantuan berupa sembakau dan pakaian untuk korban rumah kebakaran milik bapak Suyanto di jalan Darma bakti lingkungan Vl Kelurahan Bukitkemuning kecamatan Bukitkemuning kabupaten Lampung Utara.12 Mart 2025 pukul 13,30 WIB.
Tindakan ini menunjukkan respons cepat dari Pemerintah Kabupaten Bengkalis dan tanggap dari pihak Dinas Sosial dalam membantu meringankan beban keluarga yang terdampak.
Bantuan diserahkan langsung oleh bapak Redi di dampingi bapak Rusmiadi,bapak aep, bapak Heri Fitriansyah,Bapak Hari Nurmansyah. Dan diterima langsung oleh Bapak suyanto dan ibu Fatimah.
Sebelum nya selasa 11 Maret 2025 jam 22,00.WIB telah terjadi kebakaran sebuah rumah beralamat di jalan Darma Bakti Lingkungan Vl Kelurahan Bukitkemuning milik bapak suyanto dan ibu Fatimah.
Ibu Fatimah selaku korban musibah rumah kebakaran saat di temui mengungkapkan ucapan Terimakasih atas kepedulian pemerintah kabupaten lampung Utara
Lebih lanjut kepala Dinas Sosial Lampung Utara yang di wakili bapak Redi menyampaikan semoga bantuan ini bisa meringankan beban korban kebakaran sehingga bantuan yang diterima bisa dimanfaatkan oleh korban dan mampu meringankan beban kesehariannya.
Harapan kami, bantuan yang diberikan dapat bermanfaat bagi korban. Kami juga mengimbau untuk selalu waspada agar bencana kebakaran rumah tidak terjadi lagi,” imbuhnya. (mael)