(pelitaekspres.com) –YAPEN- Kunjungan Ketua sementara DPRK Kepulauan Yapen Ebzon Sembai meninjau kerusakan jembatan Karambobi, dimana sebagian jembatan rusak sejak bulan Desember 2024 dan pada tanggal 7 Maret 2025 terjadi juga banjir besar mengakibatkan jembatan tersebut putus total hingga kenderan masyarakat tidak bisa dapat dilewat baik kenderan roda 2 maupun roda 4. Namun saat ini ada swadaya masyakat membuat jembatan darurat untuk bisa dapat dilalui menanti pembangunan kembali jembatan oleh pemerintah daerah yang sedang berjalan dan sebagian suda di Cor.
Dalam kunjungan tersebut Ketua sementara Ebzon Sembai dalam keterangan persnya kepada media. Rabu (12 -3-2025) mengatakan kerusakan jembatan di Karambobi tersebut merupakan kewajiban pemerintah untuk segera membangun kembali, karena akses utama masyarakat yang menuju ke Yapen timur dan arah ke kota Serui. Ini memang menjadi perhatian kami DPRK juga pemerintah daerah karena ini adalah akses utama. Ujarnya.
” Hari ini saya datang meninjau kerusakan jembatan yang putus dan memastikan langka yang cepat diambil pemerintah dalam hal ini membangun kembali benar – benar cepat selesai agar akses jalan masyarakat kembali normal, walaupun tidak permennen tetapi jembatan cor di bawa air tersebut bisa dapat menjawab keluhan masyarakat kepada kami dan pemerintah daerah.” Kata Ketua sementara DPRK yang juga anak dari kampung Karambobi ini.”
Dirinya juga menambahkan bahwa, selaku pimpinan sementara DPRK” saya mengucapkan terima kasih ” kepada Bupati dan Wakil Bupati walaupun anggaran kita terbatas namun langka langka cepat dan kongrik dalam pembangunan kembali jembatan yang putus ini adalah bentuk keseriusan pemerintah hadir untuk menjawab persoalan yang di hadapi masyarakat saat ini. Namun bukan hanya jembatan Karambobi tetapi masalah masalah yang di hadapi semua masyarakat di Kabupaten Kepulauan Yapen harus menjadi perhatian serius pemerintah dan DPRK demi kesejahteraan rakyat ini yang sangat penting.” Pungkas Ebson Sembai .
Ebzon Sembai juga berjanji akan memperjuangkan pembangun jembatan ini menjadi parmenen, karena akses utama jalur lalulintas yang menghubung beberapa distrik dengan ibu kota Kabupaten Kepulauan Yapen.” Tegasnya ”
Di tempat yang sama, Salmon Betawi selaku Ketua Bamuskam Kampung Karambobi atas nama pemerintah kampung dan masyarakat Kampung Karambobi mengucapkan terima kasih kepada pemerintah daerah dan juga DPRK Yapen terutama kepada ketua sementara DPRK Ebzon karena walaupun di sela kesibukan meluwangkan waktu meninjau kondisi jembatan tersebut. Hari ada pemerintah dan dan DPRK memberikan perhatian serius atas pembangunan kembali jembatan yang putus kami sangat bersyukur. ” Ucapnya ”
Harapan kami kepada pemerintah daerah terus melakukan perhatian kepada masyarakat apabila mendapat bencana seperti di kampung Karambobi bisa mendapat perhatian yang sama. Kami juga pada saat Musrenbang akan memasukan persoalan jembatan ini dalam program peroritas dan mohon dukungan dari Ketua sementara Ebzon Sembai agar kiranya mengawal aspirasi kami sampaikan ini sehingga dapat terealisasi nantinya. ” Tutup Salmon.(GM)