(pelitaekspres.com) -ACEH TIMUR – Guna mempererat tali silaturrahmi, Panitia Pengawas Pemilu Kecamatan bersama Panwaslu Kelurahan Desa Se-Kecamatan Idi Tunong menggelar Buka Bersama yang dilaksanakan di New Ekspreso Cofee pada Jum’at (14/04/2023).
Kegiatan tersebut di hadiri oleh Komisioner Panwascam Idi Tunong, Sekretariat Panwascam Idi Tunong, Staf Panwascam Idi Tunong, Serta Puluhan PKD Se Kecamatan Idi Tunong.
Ketua Komisioner Panwascam Idi Tunong, Muhammad Agus Andika, SH Mengucapkan kegiatan tersebut bertujuan untuk memperkuat silaturrahmi antar Pengawas Pemilu di Kecamatan Idi Tunong.
“Insya Allah, Hal ini tentu menjadi salah satu momentum untuk mempererat tali silaturrahmi kita antar rekan rekan PKD dan Panwaslu Kecamatan Idi Tunong, Sembari berdiskusi ringan dalam kebersamaan” Ujar Ketua
Sementara Itu, Muhammad Ridha selaku Panitia pelaksana juga mengucapkan terimakasih atas kekompakan rekan rekan pengawas yang hadir pada kegiatan tersebur.
“Kegiatan ini terlaksana berkat kekompakan kawan kawan semua baik dari PKD maupun Panwascam, dan hal ini merupakan salah satu bentuk kebersamaan kita serta hal ini menjadi kesempatan dalam meningkatkan sinergitas kedepannya” Ujar Ridha (Ami)