(pelitaekspres.com) -PALEMBANG- Tidak kurang dari 1000 lebih peserta ambil bagian fun run, fun walk dan fun bike yang digelar dalam rangkaian Dies Natalis Fakultas Kedokteran Universitas Sriwijaya ke-61 yang dilepas Gubernur Sumatera Selatan (Sumsel) H. Herman Deru di halaman Rumah Dinas Gubernur Sumsel,  Griya Agung Palembang, Minggu (17/9) pagi.

Adapun rute fun bike yang melibatkan  472 peserta  tersebut  mengambil rute, start  dari halaman Griya Agung jalan Demang Lebar Daun- Jl Sudirman- Jakabaring- Jl. Kapten A Rivai – Angkatan 45-  dan  finish kembali di halaman Griya Agung.

Adapun untuk fun run melibatkan 622 peserta, dan peserta fun walk  diikuti 200 peserta dengan  rute start di halaman  Griya Agung jalan Demang Lebar Daun- Angkatan 45 – Palembang Icon- Angkatan 45 – Demang Lebar Daun  dan finish  kembali di halaman   Griya Agung.

Gubernur   Herman Deru dalam arahannya saat melepas peserta fun bike dan fun run ini mengaku bangga dengan inisiasi Fakultas Kedokteran Unsri. Dia berharap  dengan berkegiatan ini, tidak hanya silaturahmi yang  didapat namun juga kebugaran bahkan kekompakan satu sama lain akan tambah erat.

“Ini panitianya hebat, kalau pemerintah provinsi hanya fasilitasi saja. Silakan peserta  bersepeda  jalan dengan  santun jadikan keteladanan bagi pengguna lalu lintas lain,” harap Herman Deru.

Herman Deru mengajak peserta dapat  mengikuti kegiatan ini sampai akhir karena  banyak  doorpeize yang disiapkan oleh panitia.

“Terima kasih kepada semua pihak yang telah berkontribusi dalam kesuksesan acara ini, termasuk para peserta yang telah turut memeriahkan suasana,” tutur Herman Deru disambut tepuk tangan para peserta.

Dilain pihak Dekan Fakultas Kedokteran Universitas Sriwijaya dr. Syarif Husin, M.S, menyampaikan terimakasih kepada Pemerintah Provinsi Sumsel yang telah mendukung penuh rangkaian Dies Natalis Fakultas Kedokteran Universitas Sriwijaya ke-61.

“Terima kasih,  atas bantuan Bapak Gubernur,  Insya Allah amanah dari fakultas kedokteran Universitas Sriwijaya akan kami laksanakan sebaik-baiknya untuk kemaslahatan masyarakat Sumatera Selatan,” tuturnya.

Hadir dalam kesempatan yang sama Wakil Rektor Bidang Kemahasiswaan dan Alumni Unsri Iwan Setia Budi, SKM., M.Kes, Ketua IDI Sumsel de. Abla Ghani, Sp. THT. Bkl, Direktur RSUD Siti Fatimah dr. Syamsuddin ISAAC, Duta Literasi Provinsi Sumsel Ratu Tenny Leriva, S.Ked.(ril/dkd)

 

Tinggalkan Balasan