(pelitaekspress.com)-BANYUMAS – Danramil 15 Pekuncen, Kodim 0701 Banyumas, Kapten Infanteri Subandi, terus memotivasi anggota Satgas TMMD Reguler 108 Banyumas, agar tidak mengendorkan semangat melakukan pengecoran jalan TMMD di Desa Petahunan, Kecamatan Pekuncen, Kabupaten Banyumas, Jawa Tengah.

Ini merupakan lembur kedua kalinya, dimana progres jalan beton di desa tersebut menginjak 500 meter dari total target 1,8 kilometer lebar 3,7 meter. Jumat (3/7/2020).

“Yang kita pacu semangat bukan hanya anggota Satgas saja, melainkan warga masyarakat Petahunan, agar tetap semangat bekerja sehingga sasaran fisik utama TMMD ini cepat selesai sesuai target 30 hari,” ungkapnya di sela-sela ikut bekerja.

Sekretaris Desa Petahunan (Carik), Sukmono (37), mengapresiasi apa yang dilakukan Danramil itu. Menurutnya, walaupun bukan dalam artian ikut kerja yang sebenarnya, namun teknik yang digunakannya itu terbukti memacu semangat kedua belah pihak di lapangan.

“Sambil monitoring, Pak Danramil juga ikut kerja lembur bersama saya,” ujarnya.

Ditambahkannya, walaupun tanpa didampingi, semangat warganya tetap utuh terjaga karena menyadari bahwa apa yang sedang dibangun adalah untuk mereka sendiri. (Aan)