(pelitaekspres.com) – NATAR – Ada cara supaya akselerasi Honda BeAT series makin responsif, yaitu dengan memasang throttle body milik Honda Vario 150. Cara tersebut sudah diuji dan menjadi salah satu pilihan upgrade performa dari bengkel yang menjadi langganan komunitas motor matic Honda.
“Pemasangan throttle body yang lebih besar membuat asupan udara ke mesin bertambah. Secara otomatis, ECU pun akan meningkatkan debit bensin sehingga peningkatan tenaga didapat,” ujar Novia, Sales Counter Astra Motor Natar.
Throttle body milik Vario 150 tentu lebih besar dibanding ukuran venturi throttle body standar BeAT FI yang berukuran 19 mm dan BeAT eSP yang berukuran 22 mm. Untuk pemasangan di BeAT series, yang perlu disiapkan adalah intake dan throttle body milik Vario 150. Caranya dengan memotong sambungan intake ke throttle body Vario 150 dan dipasang ke intake bawaan Honda BeAT yang juga sudah dipotong. Sisanya tinggal plug and play.
Selain untuk BeAT series, cara ini juga berlaku untuk matic Honda lainnya seperti Scoopy dan Vario 125. Sedangkan untuk sambungan throttle body ke boks filter, bisa menggunakan selang pipa fleksibel yang umum dipakai untuk radiator mobil.
“Memperbesar throttle body hanya kami anjurkan untuk motor yang sudah ada ubahan di CVT dan mesin seperti bore up. Bukan untuk motor standar,” tutup Novia.
Hubungi kami di 0721 92661 atau 082183636395. (*)