(pelitaekspress.com)-BANTUL-Secara bergotong royong warga desa Sumberagung Jetis Bantul membersihkan dasaran Sungai Bulus dimana diatasnya dibangunkan jembatan oleh Satgas TMMD Reguler 108 Kodim 0729 Bantul. Senin (6/7/20).
Batu batu sisa bongkaran jembatan lama dibersihkan didasaran sungai dan dipinggirkan agar aliran sungai menjadi lancar.
Warga masyarakat dengan riang dan gembira melaksanakan pembersihan dasar Sungai Bulus ini.Menurut warga biar sungai di bawah jembatan kelihatan bersih, apalagi kemarin dari pak Babinsa akan ada kunjungan dari pusat, makanya kita bersihkan biar enak dipandang mata.
Sementara Babinsa Sumberagung Kopda Agus menuturkan bahwa apa yang dilakukan warga itu spontanitas karena melihat banyak batu kali berserakan di dasar sungai.(*)