(pelitaekspres.com) –SERUI — Wakil Bupati Kepulauan Yapen meninjau sejumlah bangunan ruko milik Pemerintah Daerah yang berada di kawasan pelataran Serui, Jumat (28/11/2025). Kunjungan ini dilakukan untuk memastikan kondisi dan pemanfaatan aset daerah yang selama ini dinilai belum digunakan secara optimal.

Dalam peninjauan tersebut, Wakil Bupati melihat langsung kondisi fisik bangunan dan fasilitas pendukung yang sebagian besar memerlukan perbaikan. Ia menegaskan pentingnya pemanfaatan aset daerah agar dapat memberikan nilai tambah bagi pendapatan asli daerah (PAD).
“Kita lihat kondisi aset-aset pemerintah daerah yang selama ini tidak digunakan. Kita akan usahakan dapat dana sedikit untuk bisa rehap, paling tidak bisa dimanfaatkan,” ujarnya.

Wabup berharap dinas teknis terkait dapat segera melakukan pendataan dan menyusun langkah pemanfaatan ruko-ruko tersebut. Menurutnya, bangunan aset Pemda yang dibiarkan kosong terlalu lama justru dapat menimbulkan kerusakan dan menghambat potensi pemasukan daerah.
Ia menegaskan bahwa Pemkab Kepulauan Yapen berkomitmen untuk mengoptimalkan seluruh aset yang ada guna mendukung program pembangunan dan peningkatan PAD di tahun-tahun mendatang.


