Waaster Kasad Bagikan Sembako Untuk Warga Sumberagung

(pelitaekspress.com) – BANTUL – Dalam kunjungan kerjanya di lokasi TMMD Reguler 108 Kodim 0729 Bantul, Waaster Kasad yang juga Ketua Tim Wasev Brigjen TNI Toto Nurwanto membagikan Sembako bagi warga desa Sumberagung. Pemberian Sembako dilaksanakan di Balai Desa Sumberagung, Jetis, Bantul dengan disaksikan oleh Bupati, Dandim, Wakapolres,Kasiter Korem Pamungkas, dan pejabat terkait.

Dalam kesempatan tersebut Waaster menjelaskan semoga bantuan ini dapat mengurangi beban hidup warga, apalagi sekarang dalam situasi dimana wabah Covid 19 masih melanda negeri kita.

Dengan semangat pengabdian untuk negeri kita dari TNI bersama instansi lintas sektoral ingin membangun desa melalui TMMD. Jelas Waaster Kasad.

Setelah kegiatan pemberian Sembako selesai, Waaster Kasad meninjau lokasi TMMD di dusun Sumberagung. (*)

Tinggalkan Balasan