Talud, Sasaran Over Prestasi Kodim Banyumas di TMMD Reguler 108

(pelitaekspress.com) – BANYUMAS – Kodim 0701 Banyumas terus menambah jumlah talud di sejumlah titik rawan longsor di kanan-kiri jana beton yang sedang dibangun sepanjang 1,8 kilometer lebar 3,7 meter, melalui TMMD Reguler 108 Banyumas di Desa Petahunan, Kecamatan Pekuncen, Kabupaten Banyumas, Jawa Tengah.

Upaya tersebut dilakukan demi menjaga kekuatan jalan setebal 20 centimeter itu, Jalan Usaha Tani (JUT) masyarakat petahunan khususnya dan juga akses kendaraan bermotor menuju obyek wisata air terjun bertingkat tujuh “Curug Nangga”.

Pasiter Kodim Banyumas, Kapten Infanteri Putut Widodo menjelaskan, cukup banyak talud yang dibangun di kanan-kiri jalan yang saat ini progresnya 456 meter pengecoran, meskipun pembangunan talud itu tidak termasuk dalam program TMMD. Kamis (2/7/2020).

“Pembangunan talud itu adalah keharusan untuk mencegah jalan beton yang baru saja dicor itu patah akibat tebing jalan longsor,” bebernya.

Ditambahkannya, talud tersebut merupakan sasaran fisik tambahan dan sekaligus over prestasi pelaksanaan TMMD Reguler Banyumas. (Ags/Aan)

Tinggalkan Balasan