Suksesnya PON XX Papua Adalah Harga Diri Orang Papua, Tidak di Batalkan Oleh Siapapun

(pelitaekspres.com) – Yapen – Kepada media, Bupati LIRA Kabupaten Kepulauan Yapen Yapen, Ebson Sembai, A.Md, menyatakan bahwa PON XX Papua tidak dapat di batalkan atau ditunda oleh siapapun atau diusulkan tunda, disampaikan via telp pada Minggu, 25 Juli 2021.

Menurut Bupati LIRA Yapen Ebson, bahwa pernyataan ini disampaikan guna melansir berita yang disiarkan dalam bentuk laporan oleh Reporter RRI Serui via RRI Jakarta medio 23 06.21 terhadap pernyataan 3 pimpinan OPD di Kabupaten Kepulauan Yapen yang mengatasnamakan rakyat Adat Wilayah Yapen yang meminta agar PON XX Papua dibatalkan atau di tunda dengan alasan Covid 19, tegasnya.

Lanjut orang nomor 1 LIRA Yapen ini bahwa sangat disayangkan ketiga pimpinan SKPD yang mengatasnamakan rakyat, harusnya ke 3 Pimpinan SKPD menyampaikan jabatannya dan menyatakan bahwa PON XX ditunda atau dibatalkan dengan alasan apa jangan gunakan alasan Covid-19 serta   mengatasnamakan masyarakat Adat. Ungkap Bupati LIRA Yapen.

Tegas Ebson, bahwa PON XX Papua yang akan dilaksanakan sebentar lagi,  ditunda atau dibatalkan hanya lewat keputusan Presiden RI. Sehingga untuk tingkat Kabupaten, Pimpinan Daerah dan SKPD harusnya mengamankan keputusan Presiden bukan mengeluarkan pernyataan atas nama masyarakat Adat untuk kepentingannya.

Ungkapnya bahwa ini menjadi bagian dari tugas Pengawasan LIRA untuk menyampaikan laporannya bahwa ada pejabat daerah di Kabupaten Kepulauan Yapen yang tidak mendukung pelaksanaan PON XX di Papua, tuturnya.

Kami juga akan melaporkan 3 pejabat tersebut ke  Sekretaris umum KONI Papua ke Pak Kenius Kogoya dan Ketua Harian PB PON XX Papua Pak Yunus Wonda yang juga selaku Wakil Ketua 1 DPR Papua, ungkap Bupati LIRA Yapen tegasnya. (ed.zri).

Tinggalkan Balasan