(pelitaekspress.com) – BANDAR LAMPUNG – Dalam rangka mendukung program ketahanan pangan Sertu Yulius anggota Kodim 0410/KBL melakukan penanaman sayuran hidroponik pada media yang telah tersedia di Makodim 0410/KBL Jln. Imam Bonjol Kel. Gunung Agung Kec.Langkapura Bandar Lampung.” Kamis (17/12/2020)
“Pada kesempatan tersebut Ia mengatakan, kegiatan ini ia lakukan secara rutin bersama personel lainnya dalam rangka pemanfaatan lahan guna mendukung program ketahanan di masa pandemi Covid-19” Ujarnya.
Lebih lanjut Ia menyampaikan, nantinya hasil tanaman tersebut dapat memberikan manfaat bagi personel dalam memenuhi kebutuhan sayur mayur yang sangat bermanfaat seperti sayur sawi, selada, pakcoy, dan lain sebagainya.
“Diakhir penyampaiannya, ia mengatakan bahwa hal ini merupakan kegiatan positip, yang bisa juga dilakukan oleh personel dalam memanfaatkan lahan di pekarangan rumahnya masing-masing” Pungkasnya. (rls)