Serius Nyabup Pesawaran, Yusak Beserta Rombongan kembalikan berkas penjaringan Bacalon Bupati ke DPC PDI Perjuangan

(pelitaekspres.com) -PESAWARAN – Ketua DPD ll Partai Golkar Yusak S.H, M.H beserta rombongan menyerahkan berkas pendaftaran Calon Bupati ke kantor sekretariat DPD PDI Perjuangan Kabupaten Pesawaran.

Yusak mengatakan jika dirinya beserta rombongan hari ini menyerahkan berkas pendaftaran bentuk keseriusannya untuk maju sebagai calon Bupati Pesawaran di Pilkada 2024 ini.

“Hari ini kami mengembalikan berkas pendaftaran Bacalon Bupati Pesawaran di kantor PDI Perjuangan, semoga kami dapat bekerjasama dengan PDI Perjuangan, ” ujarnya.

Sementara, ketua penjaringan DPC PDI Perjuangan Kabupaten Pesawaran Nopi Juansyah mengatakan bahwa PDI Perjuangan terbuka bagi siapa saja, baik dari internal partai maupun eksternal partai.

“Ini satu bentuk keseriusan Bang Yusak untuk maju Pilkada, karena Bang Yusak ini orang pertama dari eksternal partai yang mengembalikan berkas ke PDI Perjuangan,” katanya.

Dia juga berharap, “Semoga PDI Perjuangan dan Partai Golkar dapat bersinergi untuk pembangunan di Kabupaten Pesawaran,” tutupnya.(Dedi)

Tinggalkan Balasan