(pelitaekspres.com) – BONE- Kepala kejaksaan Kabupaten Bone Cabang Lappariaja Arifuddin achmad, SH. MH ikut ambil bagian dalam kegiatan TMMD ke-111 Kodim 1407/Bone di Desa Baringeng Kecamatan Libureng Kabupaten Bone.
TMMD Ke-111 Kodim 1407/Bone dengan Tema “TMMD WUJUD SINERGI MEMBANGUNG NEGERI” Selain mengerjakan sasaran pengerjaan fisik juga di adakan kegiatan Non fisik seperti pada hari ini, di adakan kegiatan Penyuluhan “Bahaya Ancaman Dan Hukun Pengguna Narkoba” Kamis,(24/06/2021).
Arifuddin achmad, SH. MH kepala cabang kejaksaan Cabang Lapri sebagai Narazumber menyampaikan,
Sosialisasi hukum kepada masyarakat Desa Baringeng ini untuk lebih mengenali hukum dan menjauhkan diri dari hukuman. “Ujar Arifuddin achmad, SH.MH.
Pasi Ter Kodim 1407/Bone beserta beberapa anggota satgas TMMD dan warga menerima penyampaian materi. “Meskipun beberapa warga ada yang berada jauh dari perkotaan, tetapi warga memilih untuk tetap hadiri kegiatan penyuluhan tersebut, di mana kegiatan tersebut masih banyak warga masyarakat belum paham tentang pengetahuan hukum,”.
Pentingnya kegiatan penyuluhan hukum ini dilakukan dengan sasaran masyarakat pedesaan dan mayoritas petani pekebun untuk membekali mereka pengetahuan dasar hukum agar masyarakat juga sadar tentang semua kegiatan yang melanggar hukum.
Setelah menerima penyuluhan yang dibawakan kepala cabang kejaksaan Cabang Lapri Kabupaten Bone, diharapkan masyarakat memiliki dasar pengetahuan hukum untuk mengantisipasi segala bentuk pelanggaran hukum yang dapat merugikan diri sendiri.Pungkasnya. (Pendim Bone)

