Rapat Paripurna Ke-6 MP.1 2021 DPRD Kota Palembang

(pelitaekspres.com) – PALEMBANG – Bertempat di ruang Paripurna DPRD Kota Palembang diadakan Rapat Paripurna ke-6 Masa Persidangan I tahun 2021 dengan agenda Laporan Reses Masa Persidangan I Tahun Kerja 2021, Penutupan Masa Persidangan I Tahun Kerja 2021 dan Pembukaan Masa Persidangan II Tahun Kerja 2021, Senin (26/4/2021).

Rapat Paripurna dibuka oleh Wakil Ketua DPRD Kota Palembang Azhari Harris yang melaporkan bahwa rapat dihadiri 31 orang  anggota (qourum), acara dilanjutkan dengan persidangan dengan mendengarkan hasil reses MP. 1 tanggal 8-12 April 2021oleh masing-masing Dapil, I s/d VI Kota Palembang.

Laporan hasil reses masing-masing Dapil diawali Dapil I dengan Juru bicara Abdullah Taufik, Juru bicara Dapil II Paidol Barokah, Juru bicara Dapil III Yulfa Cindosari, Juru bicara Dapil IV  Harya Prasthysta, Juru bicara Dapil V M. Akbar Alfaro dan Juru bicara Dapil VI Fauzi Achmad.

Aspirasi masyarakat yang disalurkan pada reses anggota DPRD seputar perbaikan dan pengecoran jalan, perbaikan dan perawatan drainase, penambahan lampu penerangan jalan, pelayanan Dukcapil, penanganan sampah, kemacetan di beberapa titik jalan dan penanganan Covid-19 oleh pemerintah kota Palembang bekerjasama dengan institusi terkait beserta masyarakat.

Dengan berakhirnya laporan hasil reses masing-masing Dapil maka MP.1 secara resmi ditutup. Memasuki MP. II Tahun 2021 dibuka dengan mendengarkan Laporan kegiatan selama MP. I Tahun 2021 oleh Wakil Ketua DPRD Kota Palembang Sri Wahyuni.

Hadir dalam rapat paripurna Ke-6 MP. I tahun 2021 Walikota Palembang Harnojoyo, Wakil Walikota Fitrianti Agustinda, Sekwan Ratu Dewa, FKPD, Forkopimda Palembang, Sekwan dan tamu undangan lainnya. (nsy)

 

 

 

Tinggalkan Balasan