Polres Blitar Salurkan 355 Bantuan Pangan Tunai Pada Calon Penerima Di Polsek Wonotirto

(pelitaekspres.com) -BLITAR- Kegiatan Polres Blitar dengan Sinergitas, Amanah, Netral, Transparan, Unggul, Nurani dengan tema ” SANTUN” dalam rangka penyaluran BTPKLW Bantuan Tunai Pangan (BTP) kepada warga Kecamatan Wonotirto Kabupaten Blitar kepada calon penerima sejumlah 355 orang di Polsek Wonotirto dipimpin langsung Waka Polres Blitar,. Kompol Wiji Rahayu pada Senin (25/04/2022) siang.

Dalam kegiatan polres Blitar tersebut bagi warga yang akan menerima bantuan BTPKLW, Bantuan Tunai Pangan (BTP) dilaksanakan Vaksin dulu baru menerima bantuan bertempat di Polsek Wonotirto.

Sementara itu, Waka Polres Blitar,. Kompol Wiji Rahayu melalui Kapolsek Wonotirto AKP Supriadi S.H mengatakan, sebelum warga menerima batuan terlebih dahulu dilaksanakan vaksinasi dari Vaksinator tim kesehatan Polres Blitar yang dibantu dari tim kesehatan Puskesmas Wonotirto.

“Pelaksanaan  penyaluran BTPKLW/BTP (minyak Goreng) ini di uangkan sebesar Rp 300.000 per @,penerima untuk bulan April s/d Juni 2022 kepada warga Kecamatan Wonotirto. Jumlah penerima keseluruhan 355, Tersalurkan sebanyak : 315 belum tersalurkan sebanyak : 40 calon penerima dikarenakan kesibukan 40 calon penerima belum bisa hadir,” jelas Supriadi.

Sementara itu ditempat yang sama, salah satu Warga penerima bantuan di temui awak media tidak mau disebutkan namanya mengucapkan banyak terima kasih kepada Polres Blitar yang telah memberikan bantuan kepada warga wonotirto.

Dengan bahasa campuran warga tersebut mengucapkan” Matur suwun sanget mas (sangat berterimakasih) oleh bantuan teko pak polisi” (mendapat bantuan dari Kepolisian) ucapan singkat dari warga yang menerima bantuan tersebut. (Tar)

Tinggalkan Balasan