Polres Barito Laksanakan Penyembelihan Hewan Kurban

(pelitaekspres.com) – TAMIANG LAYANG – Dalam rangka memperingati Hari Raya Korban atau Hari Raya Idhul Adha 1442 Hijriah, Polres Kabupaten Barito Timur (Bartim) melaksanakan penyembelihan hewan korban yang bertempat di halaman Masjid Alharist Mapolres Bartim. Selasa (20/7/2021).

Penyembelihan hewan korban tersebut dipimpin oleh Kapolres Bartim AKBP Afandi Eka Putra dengan di dampingi Ketua Bhayangkari serta diikuti beberapa PJU Polres Bartim.

Kapolres Bartim AKBP Afandi Eka Putra dalam kesempatan itu mengatakan bahwa penyembelihan hewan korban kali ini berupa 6 ekor sapi dan 6 ekor kambing.

“Daging korban tersebut nantinya kita akan bagikan kepada keluarga besar polres bartim, purnawirawan polri, warakauri, terutama kepada masyarakat setempat, serta kepada insan pers yang ada dikabupaten Bartim” ujar kapolres.

Afandi juga menambahkan, diharapakan dari kegiatan ini, bisa lebih merekatkan antara polri bartim dan masyarakat.

“Selamat Hari Raya Idul Adha 1442 H, Mohon maaf lahir dan bathin, semoga kegiatan kali ini berkah untuk kita semua,” tutupnya. (DH).

Tinggalkan Balasan