Pengcab Ju-jitsu Purwakarta Terjunkan Satu Atlit di Porprov Jabar Ke XIV

(pelitaekspres.com) -PURWAKARTA – Jelang Porprov Jabar ke XIV, pengurus cabang Ju-jitsu Indonesia Kabupaten Purwakarta, hanya menurunkan satu atlit, karena keterbatasan jumlah atlit yang usianya minimal 17 tahun.

Inilah aktivitas Muhamad Iza Hakim satu-satunya atlit Ju-jitsu Purwakarta yang akan berlaga di kelas 69 Kilogram Newaza di Porprov Jabar ke XIV nanti.

“Sebagai atlit Porprov saya sudah menyiapkan mental dan fisik, dengan terus berlatih dan mengasah kemampuan, di arena latihan Dojo rumah sakit Rama Hadi Purwakarta,” ujar Atlit Ju-jitsu Purwakarta Muhamad Iza Hakim. Selasa (13/9/2022).

Namun pelatih Ju-jitsu Indonesia Kabupaten Purwakarta Kosim Wijana berharap, “satu-satunya atlit andalan ini bisa menoreh prestasi  terbaik nanti di Porprov Jabar.

Sementara itu, Ketua Ju-jitsu Indonesia Kabupaten Purwakarta Ayub Hasanudin mengatakan pengcab Ju-jitsu Purwakarta dengan keterbatasan jumlah atlit yang usianya minimal 17 tahun, sehingga atlit yang dapat terjunkan di Porprov Jabar hanya satu orang atlit.

“Kami akan terus mensosialisasikan dan melakukan pembinaan, sehingga diharapkan muncul bibit- bibit atlit yang nantinya akan menoreh prestasi,” ucapnya. (DR)

 

Tinggalkan Balasan