Pemdes Kotadalam Gandeng Bidan Sambangi Warga Yang Sakit

(pelitaekspres.com) SIDOMULYO –  Dalam upaya peningkatan hubungan emosional antara pemerintah desa dan masyarakat. Pemerintah Desa Kota Dalam, Kecamatan Sidomulyo, Kabupaten Lampung Selatan, melaksanakan kunjungan sosial terhadap warga yang tengah sakit. Selasa (27/05/2025).

Kegiatan yang sudah menjadi agenda rutin dari program desa, dalam mempererat tali silaturahmi serta kepedulian nyata pemerintah desa terhadap situasi dan kondisi warganya.

Dalam kunjungannya kali ini pemerintah desa bersama Bidan Desa Kota Dalam, secara step bay step sambangi sejumlah rumah warga di setiap dusunnya.

Kepala Desa Kota Dalam Ariyanto, menyampaikan kunjungannya saat ini sebagai bentuk tanggung jawab moral serta tanggung jawab pemerintah desa terhadap warganya.

“Pada hari ini pemerintah desa bersama Bidan desa mengunjungi warga kita yang dua tiga hari lalu sedang sakit,” ujarnya.

Selanjutnya, Kepala Desa Kota Dalam menambahkan, kunjungannya itu juga merupakan peningkatan terhadap pelayanan bidang kesehatan serta menjadi tombak utama program sosial yang di lakukan pemerintah desa.

“Selain dari pelayanan administratif di desa saja yang harus di optimalkan, kunjungan kesehatan ini juga sebagai komitmen pemerintah desa yang akan terus kita jalankan,” tambahnya.

Dalam kunjungan tersebut, Ariyanto menghimbau kepada warga yang sedang sakit untuk segera menghubungi Pemerintah Desa Kota Dalam.

“Untuk warga yang sedang sakit ataupun kesulitan untuk mobilitas kesehatan untuk ke rumah sakit atau konsultasi kesehatan agar segera menghubungi Bidan desa dan Pemerintah Desa Kota Dalam, kami pemerintah desa selalu siap untuk melayani masyarakat,” imbuhnya.

Masih dalam kunjungan itu, Bidan desa beserta rombongan memberikan edukasi tentang kesehatan dan obat-obatan terhadap warga.

“Semoga masyarakat yang tengah diberikan cobaan terutama yang sedang sakit diberikan kesembuhan seperti sedia kala,” tutupnya Ariyanto. (*)

Tinggalkan Balasan