Olah Raga Pagi Bersama Rakyat “Bustami Zainudin Anggota DPD RI Lampung

(pelitaekspres.com) –BANDARLAMPUNG- Mantan Bupati Way Kanan yang sekarang menjadi anggota DPD RI Provinsi Lampung Bustami Zainudin melakukan kegiatan rutin nya dengan berolah raga pagi di aKOR Way Halim menyempatkan diri bersilaturahmi dengan Ibu Andeana Abubakar teman SMA dari tahun 85 yang membuka usaha Kuliner” Dapur mama” dan disana dia bertemu Bapak Jamal teman SMA juga temen kecil dan tetangga rumah di Jln Surabaya dia Seorang PNS serta Pengacara senior Tarmizi Minggu (27/08/2023).

Dalam bincang-bincang Bustami Zainudin bersama rekan rekan nya itu dia mengatakan,” sebenarnya jalan sehat ini sekalian melihat keadaan masyarakat kita karena salah satu tugas DPD adalah menampung aspirasi dan melihat fakta lapangan apa sih sebenarnya yang diprogramkan oleh Pemerintah baik Pusat Provinsi atau Kabupaten kota agar nyambung antara kebutuhan Masyarakat dengan maunya Pemerintah.

“Harusnya Pemerintah ini membuat Progam sesuai dengan kebutuhan Masyarakat, makanya diperlukan Pemimpin-pemimpin yang cerdas dan mau berkerja keras untuk kebutuhan masyarakat. Sering-sering lihat lapangan tapi bukan berarti di lapangan hanya menikmati lapangan saja jangan, ternyata di lapangan banyak hal yang dibutuh kan masarakat, mereka butuh modal misalnya pemerintah bisa menggandeng pihak-pihak lain seperti Perbankan, BUMN dan lain- lain, diajak oleh Pemerintah merealisasikan apa yang di butuh kan masyarakat ,” Jelas Bustami Zainudin.(*)

Tinggalkan Balasan