Malam ini, Tim Voly Bintang Putri Sidodadi Siap Hempaskan Bomber Palas

(pelitaekspres.com) –SIDOMULYO – Turnamen Volly Ball Sidorejo Cup 2 malam ini akan menyajikan pertandingan yang akan menyajikan permainan dan skill individu yang akan menjadi  tontonan yang sangat menarik.

Tim Volly putri Bintang Putri Sidodadi yang berhadapan dengan Bomber Palas akan berlaga dan sudah dapat dipastikan akan berjalan cukup sengit. Pasalnya kedua Tim yang cukup dikenal dengan kekompakan Tim dalam berlaga juga diisi dengan para pemain yang sangat profesional.

Tim Bintang Putri Sidodadi yang didalamnya terdapat para pemain yang dnagat profesional dan disegani dalam setiap Turnament karena skill individu dan kekompakan Tim dalam berlaga tidak diragukan lagi.

Begitu juga dengan Tim Bomber Palas yang sejak awal sudah menyatakan siap melawan setiap Tim yang akan dihadapinya, juga diisi dengan sederet pemain yang cukup berpengalaman.

Tim liputan pelitaekspres.com saat menghubungi pembina Tim Bintang Putri Sidodadi Achmad Johani AMd, Sabtu (3/1/2026)  mengatakan bahwa Tim Volly asuhanya sudah sangat siap dalam menghadapi setiap Tim yang akan dihadapi dalam Turnamen Volly Sidorejo Cup 2 yang akan digelar dilapangan Volly Merdeka Sidorejo Kecamatan Sidomulyo Kabupaten Lampung Selatan.

Anggota DPRD Kabupaten Lampung Selatan dari Fraksi Partai Demokrat ini mengatakan bahwa Tim sudah memiliki strategi khusus saat latihan dalam menghadapi Tim Bomber Palas malam ini, Sabtu (3/1/2026) nanti malam.

Oleh karena itu kami yakin seyakin yakinya akan dapat memenangkan pertandingan dalam laga malam ini,

” Tim kami sudah siap, dan yakin akan memenangkan pertandingan melawan Tim Bomber malam ini, ”

Dengan dukungan dan doa para pecinta Bintang Putri Sidodadi, Insyaallah kami akan meraih kemenangan, ” tutur anggota Komisi III DPRD kabupaten Lampung Selatan ini. (Cak Ton)

Foto  : Illustrasi