(pelitaekspres.com) -BANDAR LAMPUNG — Enam belas mahasiswa Program Studi Desain Interior Institut Informatika dan Bisnis (IIB) Darmajaya siap membawa semangat kreatif ke panggung nasional dalam ajang Temu Karya Mahasiswa Desain Interior Indonesia (TKMDII) XVII yang digelar di Universitas Kristen Petra, Surabaya, pada 10–12 November 2025.
Kegiatan tahunan ini mempertemukan mahasiswa Desain Interior dari berbagai perguruan tinggi di seluruh Indonesia untuk berkolaborasi, berdiskusi, serta menampilkan karya terbaik yang mengusung inovasi dan estetika dalam desain ruang. IIB Darmajaya menjadi satu-satunya perwakilan perguruan tinggi dari Sumatra, sementara peserta lainnya berasal dari berbagai kampus di Jakarta, Tangerang, Bekasi, Bandung, Surabaya, Surakarta, Yogyakarta, dan Denpasar.
Adapun mahasiswa yang akan menjadi delegasi Darmajaya terdiri dari Abd Caesare, Adi Sumarsono, Alfirzal Alfidzian Saputra, Akmal Fadhiln Wibowo, Meylinda Putri Wijaya, Muh. Novaldi Ramadhan, Neina Zilva Azhara, AM Rayhan Ayyasy, Ashifa Salsabila, Bagus Rahmat Rojadi, Dapit Sanjaya, Kharidah Maghfira Pasha, M. Nabil Syahfullah, M. Rifki Deofyan, dan Rijal Imam Saputra. Mereka akan berpartisipasi dalam berbagai kegiatan seperti lokakarya, seminar, serta pameran karya desain interior mahasiswa se-Indonesia.
Salah satu delegasi, Abd Caesare, mengaku bangga mendapat kesempatan untuk mewakili kampus. “Kami sangat antusias karena ini bukan hanya tentang kompetisi, tapi tentang belajar bersama dan menunjukkan identitas desain mahasiswa Darmajaya,” ujarnya.
Ketua Program Studi Desain Interior IIB Darmajaya, Andi Wahyu Zulkifli Yusuf, M.Ds, menyampaikan bahwa keterlibatan mahasiswa dalam TKMDII menjadi momentum penting untuk mengasah kompetensi dan menumbuhkan kepercayaan diri di tingkat nasional.
“Partisipasi ini bukan sekadar ajang pamer karya, tetapi juga wadah untuk membangun jejaring, berbagi ide, dan memperluas wawasan tentang tren serta tantangan desain interior masa kini,” ujarnya.
Andi menambahkan, keikutsertaan mahasiswa Darmajaya juga menunjukkan komitmen kampus dalam mendukung pengembangan kreativitas dan profesionalisme mahasiswanya. “Kami ingin mereka tidak hanya hadir sebagai peserta, tetapi benar-benar menorehkan kesan positif dan membawa nama baik kampus,” ungkapnya.
Melalui kegiatan ini, IIB Darmajaya menegaskan dukungannya terhadap pengembangan potensi mahasiswa agar mampu bersaing di dunia profesional. “Kami percaya pengalaman seperti ini akan membentuk karakter desainer yang adaptif, kolaboratif, dan berdaya saing global,” pungkas Andi Wahyu.(**)


