Lubuk Berangkap Kian Ramai Di Kunjungi

(pelitaekpress.com)- LAMPURA Camat Bukitkemuning Hairul Saleh SH MM dan rombongan Ketua Tim Penggerak PKK kecamatan Bukitkemuning Kabaputen Lampung Utara (Lampura) mengajak para wisatawan di kabupaten tersebut untuk mengunjungi objek wisata alam Lubuk Berangkap (LB) yang berada di lingkungan 12 kelurahan Bukitkemuning kecamatan setempat, Kamis (15/10).

Menurut Hairul Saleh, yang sebelumnya pernah meninjau lokasi wisata tersebut hal itu sengaja dilakukan oleh pihak kecamatan guna lebih mempromosikan potensi pariwisata yang belakangan ini viral dan makin hari makin banyak yang berkunjung

“Hal ini (kunjungan, red) merupakan salah satu cara kami untuk mempromosikan dan sekaligus rencana awal yang nantinya kami akan upayakan mengembangkan LB sebagai destinasi wisata alam dan potensi pariwisata berbasis alam yang ada di kelurahan Bukitkemuning dengan cara memperkenalkannya kepada para wisatawan luar daerah,” ujar Hairul Saleh

Kunjungan dia dan istrinya itu adalah yang kedua kalinya dalam rangka membantu untuk mempromosikan objek wisata yang baru beberapa bulan mulai ramai dikunjungi oleh wisatawan lokal atau masyarakat sekitar.

“Saya akan upayakan wisata LB ini menjadi destinasi wisata unggulan nanti nya, saya akan sampaikan hal ini ke pak Budi Utomo (PLT Bupati Lampra, red) mudah mudahan dapat dibangun nantinya,” tambah Hairul Saleh.

Menurut dia, sungai merupakan salah satu pontensi pariwisata alam yang patut dikembangkan, karena masih asri dan membuat para wisatawan sedikit bersantai dari kepenatan rutinitas sehari hari, dengan latar belakang pemandangan sawah yang terhampar luas, dinding batu alam yang tinggi menjulang serta udara yang masih sejuk.

“Rasa penat kita hilang setelah kita memasuk areal apalagii sungainya yang masih bersih dengan pemandangan yang masih alami. Apalagi usai menikmati pemandangannya kita disuguhkan dengan hiburan orgen tunggal yang hampir setiap hari ada. Saya yakin jika dikembangkan dan di dukung oleh pemerintah akan menjadi objek wisata unggulan,” paparnya lebih jauh.

Ada banyak manfaat jika objek wisata ini di kembangkan salah satu nya tercipta lapangan pekerjaan, warga sekitar yang hendak refreshing tidak lagi harus pergi jauh jauh bahkan nanti akan dapat meningkatkan PAD (Pendapatan Asli Daerah).

Hal senada juga diungkapkan oleh Suroso As salah seorang tokoh masyarakat diwilayahn itu yang juga kepala sekolah salah satu SMK satu bahwa mereka merasa kagum dengan objek wisata yang masih alami tersebut dan berharap kepada pemerintah agar dapat memberikan bantuan untuk mengembangkan wisata alam tersebut, terlebih di wilayah itu belum ada objek wisata.

“Harapan kami objek wisata ini dapat dikelola dengan baik, tentu hal ini tidak bisa lepas dari uluran tangan pemerintah. Suatu yang sangat luar biasa dan harus terus dikembangkan, sangat sayang sekali jika tidak digarap secara maksimal, apalagi masyarakat kita disini haus hiburan,” katanya.

Ia juga mengatakan ada beberapa insfratruktur yang perlu di benahi dan di adakan semisal akses jalan, kamar salin, toilet dan paling utama keamanan.

“Sungainya perlu diperlebar, tempat makannya diperlu diperluas agar wisatawan bisa berlama-berlama santai disitu. Nantinya dapat ditambahkan varian permainan seperti playing fox, sepeda gantung bahkan climbing atau panjat tebing dan masih banyak lagi,” pungkas nya.(Mael)

Tinggalkan Balasan