(pelitaekspres.com) -LAMSEL- Anggota Panitia Khusus Laporan Pertanggung Jawaban (Pansus LKPJ) Tahun Anggaran 2023 Imam Subki SH MH mengajak petani untuk berpindah kepada pupuk organik.
Pernyataan tersebut disampaikan anggota Fraksi PKB DPRD Lampung Selatan Imam Subki, Rabu (8/5/2024) diruang Badan anggaran (Banggar) gedung dewan saat melakukan pembahasan anggaran bersama Dinas Pertanian dan Holtikultura setenpat.
Menurutnya hal itu perlu mengingat untuk mengembalikan kualitas tanah kita yang selama ini masih bergantung kepada pupuk Non aorganik (pupuk kimia).
Kata Imam, selama ini yang kita dengan dari para petani dan kelompok tani adalah ribut ribut tentang pupuk Non organik (pupuk Kimia) yang kita ketahui semua sangat merusak kualitas tanah.
Oleh karena itu saya berharap kepada para petani untuk segera beralih kepada pupuk organik.
” selama ini petani dan kelompok tani ribut pupuk Non organik, kenapa tidak ribut pupuk Organik yang jelas dapat mengembalikan kualitas tanah persawahan ”
Kepada kepala Dinas Pertanian, agar tidak henti hentinya, untuk memberikan sosialisasi manfaat pupuk organik, selain murah juga bermanfaat mengembalikan kualitas tanah ” Tutup Imam.Subki . (Cak)