(pelitaekspres.com) -WAY KANAN – Menggelar musayawarah besar (Mubes), Fito Alistiadi terpilih kembali memimpin DPC Ikatan Wartawan Online (IWO) Waykanan, periode 2023-2-2028, dikantor IWO setempat, Rabu (30/08/2023).
Ketua DPC IWO Waykanan terpilih, Fito Aliastiayadi mengucapkan Syukur karena masih mendapat kepercayaan dari anggotanya untuk jabatan ketua hingga lima tahun medatang. “Tentu kepemimpinan saya selama ini masih banyak kekurangan, saya berharap kedepan, mari kita bergandengan tangan untuk bersatu padu lebih solid lagi dari tahun- tahun sebelumnya, dan mari tingkatkan lagi profesionalitas kita sebagai sosial kontrol, khususnya dimedia online, ” ujarnya.
Asisten 1 pemkab Way Kanan, selan yang membacakan sambutan Bupati Waykanan, Raden Adipati Surya berharap, media online khusus yang tergabung di IWO, bisa menjalin kerja sama yang baik terhadap pemerintah Kabupaten Waykanan.
Hadir pada acara tersebut, Ketua PD IWO Provinsi Lampung, Riko Amir, Kadis Komimpo, Yusron Lutfi. (SE).