Dandim 0619/Purwakarta Tinjau Langsung Rikes EKG Prajurit TNI AD dan PNS

(pelitaekspres.com) -PURWAKARTA – Kodim 0619/Purwakarta dan Kodim 0605/Subang melaksanakan pemeriksaan kesehatan (Rikes) pemeriksaan jantung ECG atau EKG berkala untuk seluruh prajurit dan PNS di aula Makodim 0619/PWK Jalan K.K. Singawinata, Kelurahan Nagri Kidul, Kecamatan Purwakarta, Kabupaten Purwakarta.

“Kegiatan tersebut merupakan program satuan atas untuk mengetahui kondisi kesehatan anggota prajurit TNI AD dan PNS yang aktif berdinas di Kodim 0619/PWK dan Kodim 0605/Sbg,” ujar Dandim 0619/Purwakarta Letkol Arm Andi Achmad Afandi. Senin (12/9/2022).

Sambung Denkesyah Cirebon Lettu CKM dr Wahyu melalui Karumkitban Gunung Putri Purwakarta Lettu CKM dr. Hery S menjelaskan, adapun mekanisme pelaksanaan mulai dari pendaftaran, pemeriksaan darah, pemeriksaan penyakit dalam, pemeriksaan tekanan darah dan denyut nadi, pemeriksaan ECG atau EKG dan Runtgen.

“Rikes berkala ini nantinya para prajurit TNI AD dari jajaran Kodim 0619/PWK dan Kodim 0605/SBG serta PNS dapat mengetahui kondisi kesehatannya masing-masing, sehingga jika ada penyakit yang terdeteksi, dapat dicegah atau ditangani dengan segera, agar tidak semakin parah,” jelasnya.

Sementara itu Dandim 0619/pwk Letkol Arm Andi Achmad Afandi menambahkan, bahwa tidak sedikit anggota yang merasa sehat tidak pernah merasa sakit namun tiba-tiba merasa sakit dan langsung masuk rumah sakit setelah diperiksa malah menderita penyakit yang sudah parah.

“Untuk itu dengan adanya pemeriksaan iniĀ  anggota dapat mengetahui kesehatannya, sehingga dalam melaksanakan tugas dapat menyesuaikan dengan kondisi kesehatannya masing-masing,” pungkasnya.

Adapun team tenaga kesehatan yang dilibatkan dari Pers Denkesyah Cirebon dan Rumkitban Gunung Putri Purwakarta diantaranya.

  1. Personel Denkesyah Cirebon :
  2. a) Lettu Ckm dr. Wahyu
  3. b) Peltu Miskad
  4. c) Pelda Suparno
  5. d) Serma Anton
  6. e) Serma Dohir
  7. f) PNS Ramli
  8. g) PNS Asep Dede
  9. h) KHL dr Putu M.
  10. i) KHL Fadholi
  11. j) KHL Jaenudin
  12. Personel Rumkitban Gunung Putri :
  13. a) Lettu Ckm dr. Hery S.
  14. b) Peltu Yanto
  15. c) Peltu Abdulah
  16. d) Pelda Rivai
  17. e) Serma Deni

Dalam kegiatan Rikes tersebut di hadiri langsung oleh Dandim 0619/Purwakarta Letkol Arm Andi Achmad Afandi, Para Danramil jajaran Dim 0619/Pwk dan Pasi Pers Kodim 0605/Subang Kapten Czi Supardi. (DR)

 

Tinggalkan Balasan