(pelitaekspres.com) –BANDAR JAYA – CV Istana Motor kembali hadir lebih dekat dengan masyarakat melalui gelaran pameran di Taman Cerry Gelombang Bandar Jaya. Acara yang berlangsung meriah ini menampilkan beragam produk motor Honda terbaru, program penjualan menarik, serta layanan informasi bagi para pengunjung.
Selain memamerkan motor unggulan, Karyawan CV Istana Motor juga memberi tahh promo spesial seperti potongan angsuran, hingga kesempatan mendapatkan hadiah menarik.
Kepala Cabang Honda Bandar Jaya, Apri Se, menyampaikan, “Kami ingin selalu hadir lebih dekat dengan masyarakat, memberikan pengalaman terbaik, serta mendukung kebutuhan mobilitas mereka dengan motor Honda yang hemat, handal, dan ramah lingkungan. Melalui pameran ini, kami berharap masyarakat dapat lebih mengenal keunggulan produk Honda dan menikmati beragam program yang kami siapkan.”
Pameran dimeriahkan dengan test ride dan sesi interaktif bersama pengunjung. Pameran akan berlangsung selama beberapa hari ke depan terbuka untuk umum


