Blockchain Karya Dosen Darmajaya! SABAM–BLOCKCHAIN Raih Paper Terbaik di Forum Ekonomi BI–ISEI 2025

(pelitaekspres.com) –BANDUNG – Sabam Parjuangan, S.T., M.Kom., meraih paper terbaik kedua dalam Call for Papers (CFRP) West Java Economic Society 2025 yang diselenggarakan oleh Bank Indonesia Perwakilan Provinsi Jawa Barat x Ikatan Sarjana Ekonomi Indonesia (ISEI) Bandung pada Senin, (10/11/25).

Sabam Parjuangan yang merupakan Dosen Prodi Sistem Komputer Institut Informatika dan Bisnis (IIB) Darmajaya ini mengangkat judul SABAM – BLOCKCHAIN: A Digital Ecosystem for MSMEs dan Creative Economy of West Java’. Paper mahasiswa program doktoral ITB ini mengenalkan sebuah ekosistem blockchain inovatif yang dirancang untuk meningkatkan inklusi keuangan, efisiensi transaksi, dan transparansi dalam sektor UMKM serta ekonomi kreatif Jawa Barat.

Sistem ini mengintegrasikan smart contract syariah, Delegated Proof of Stake (DPoS), dan NFT-based authentication untuk mewujudkan pembiayaan tanpa riba, biaya transaksi rendah (turun dari 1.5–2% menjadi 0.2%), serta pelacakan produk yang autentik. Melalui pendekatan mixed-method applied–policy design, penelitian ini menunjukkan peningkatan akses kredit UMKM dari 31% menjadi 70%, partisipasi digital dari 30% menjadi 55%, dan percepatan persetujuan pinjaman dari 14 hari menjadi 3 hari.

Hasil uji cobanya juga menegaskan efisiensi teknis dengan throughput 1.200–1.500 transaksi per detik, sekaligus validasi sosial dan syariah oleh pemerintah, regulator, dan ulama. Secara keseluruhan, SABAM-BLOCKCHAIN menjadi model ekosistem digital yang efisien, transparan, dan sesuai prinsip syariah, serta direkomendasikan untuk diintegrasikan ke dalam kebijakan digital daerah dan nasional sebagai prototipe ekonomi inklusif dan berkelanjutan.

Sabam mengalahkan ratusan abstrak yang masuk ke panitia hingga berhasil lolos menjadi 36 paper dan masuk tahap penjurian 22 paper. Adapun penelitiannya diharapkan juga dapat memberikan dampak kepada Pemerintah Provinsi Jawa Barat dan instansi vertikal lainnya. (**)

Tinggalkan Balasan