Astra Motor Natar Mengajak Masyarakat Lampung Berpartisipasi dalam Virtual Exhibition Honda

(pelitaekspres.com) -NATAR Untuk Memaksimalkan Penjualan Sepeda Motor Honda, Main Dealer Honda Region Lampung PT. Tunas Dwipa Matra, bersama jaringannya Astra Motor Natar pada akhir bulan Mei 2021 ini tepatnya tanggal 29 Mei 2021 – 6 Juni 2021 akan menjalankan kembali Program “Virtual Exhibition Honda”.

Virtual Exhibition Honda ini untuk memperkenalkan sebuah Pameran Virtual, dikarenakan masih dalam kondisi pandemi Covid-19 untuk mengurangi tatap muka secara langsung, agar masyarakat tetap bisa memiliki motor Honda impian tanpa harus bepergian keluar rumah.

Program yang di tawarkan pada Virtual Exhibition Honda kali ini makin menarik diantaranya:
1. Potongan 5 Bulan

Khusus Type Vario Series

Dengan pekerjaan sebagai : PNS, TNI, Polri, Karyawan Swasta / Medis (Dokter,Perawat,dll)

  1. Potongan 4 Bulan

Khusus Type  PCX Series, dan ADV Series

Seluruh pekerjaan

  1. Potongan 4 Bulan

Khusus All Sport (Non CBR250RR)

Seluruh pekerjaan

Kepala Cabang Dealer Honda Astra Motor Natar, Jimmy Novery Pasaribu mengatakan “kami terus menggelar pameran honda yang memudahkan konsumen untuk dapat memiliki motor impian dalam menunjang aktivitas sehari-hari dan program Virtual Exhibition Honda akan berlangsung di tanggal 29 Mei 2021 – 6 Juni 2021  di seluruh area Lampung”.

Untuk dapat menikmati program tersebut, calon konsumen cukup masuk dengan mengklik www.tunashondalampung-virtualexpo.com, kemudian kunjungi booth pameran motor dan pilih program yang akan diambil.

Untuk informasi lebih jelas konsumen bisa langsung datang ke Dealer Honda Astra Motor Natar yang beralamat di Jln Raya Natar No.93 Merak Batin Natar Lampung Selatan. 0721 92661 atau 082183636395

Tinggalkan Balasan