(pelitaekspres.com) – SERUI – Pemerintah Kabupaten Kepulauan Yapen menerima apresiasi atas partisipasi aktif dalam ajang Seleksi Tilawatil Qur’an (STQ) ke-28 Tingkat Provinsi Papua. Dalam apel gabungan yang digelar pada Senin, 30 Juni 2025, Bupati Kepulauan Yapen, Benyamin Arisoy, menerima sertifikat penghargaan yang diserahkan secara langsung oleh Official Kafilah STQ Kepulauan Yapen, H. Alwi Masse, S.Sos.
Penghargaan ini merupakan bentuk apresiasi dari Lembaga Pengembangan Tilawatil Qur’an (LPTQ) Provinsi Papua, atas dukungan dan partisipasi pemerintah daerah dalam menyukseskan pelaksanaan STQ XXVIII yang berlangsung di Gedung LPTQ Provinsi Papua, Jayapura, pada 13–15 Juni 2025.
Dalam keterangannya, Alwi Masse menjelaskan bahwa Kabupaten Kepulauan Yapen mengirimkan peserta kafilah untuk mengikuti berbagai cabang lomba, di antaranya: Tilawah dewasa putra-putri, Tilawah anak-anak, serta Hifzhil Qur’an kategori 1, 5, 10, 20, dan 30 juz.
“Alhamdulillah, dalam pelaksanaan STQ ke-28 ini, Kabupaten Kepulauan Yapen berhasil meraih Juara Harapan I untuk cabang Hifzhil Qur’an 5 Juz Putri, serta Juara Harapan III untuk cabang Hifzhil Qur’an 1 Juz Putra,” ungkap Alwi Masse.
Ia juga menyampaikan bahwa selama kegiatan berlangsung, para kafilah menunjukkan semangat dan dedikasi yang tinggi, sebagai wujud kecintaan terhadap Al-Qur’an serta komitmen daerah dalam pembinaan generasi Qur’ani.
Ajang STQ sendiri diselenggarakan secara bergantian dengan Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) setiap dua tahun sekali, dan menjadi momentum penting dalam meningkatkan kualitas dan kuantitas penghafal serta pembaca Al-Qur’an di Papua.
Pemberian penghargaan kepada Bupati Benyamin Arisoy menjadi simbol nyata bahwa dukungan pemerintah daerah sangat penting dalam pengembangan syiar Islam dan pembinaan generasi muda yang berakhlak mulia di Kabupaten Kepulauan Yapen.