GPA Sumsel Gelar Aksi Sosial Ramadhan 1443 H

(pelitaekspres.com)  -PALEMBANG – Ketua Gerakan Pemuda Al- Washliyah (GPA) Provinsi Sumatera Selatan M.Sholatudin, ST didampingi jajaran pengurus GPA Sumsel menyerahkan paket sembako dalam rangka Aksi Sosial GPA Sumsel kepada Jama’ah Masjid Al-Hidayah, Jama’ah Masjid Al-Ikhlas, Jama’ah Musholla Suropati dan Masyarakat yang kurang mampu di lingkungan Kelurahan Tangga Takat Kecamatan Seberang Ulu Dua Kota Palembang, Selasa (26/4/2022).

Penyerahan paket sembako merupakan wujud perhatian sosial Gerakan Pemuda Al-Washliyah Sumatera Selatan  guna membantu meringankan kebutuhan masyarakat yang kurang mampu dalam merayakan Hari Raya Idul Fitri 1443 H/2022 M.

Dalam Keterangannya Ketua GPA Sumsel M. Sholatudin, ST, mengatakan, pembagian paket sembako ini dalam rangka menyambut Hari Raya Idul Fitri dan untuk membantu meringankan kebutuhan masyarakat pasca Covid-19.

Pembagian sembako kali ini pihaknya menyalurkan 150 paket sembako berupa Beras, Minyak Goreng, Gula, Susu dan Teh, kepada warga di Kelurahan Tangga Takat Kecamatan Seberang Ulu II Kota Palembang.

“Semoga paket sembako ini dapat bermanfaat bagi para Jama’ah dan keluarganya, sehingga merasa terbantu”, tutur Sholatudin.

Akhir wawancara ketua Gerakan Pemuda Al- Washliyah Provinsi  Sumsel M. Sholatudin mengucapkan selamat Berpuasa, Selamat merayakan Hari Raya Idul Fitri 1443 H/2022 M, mohon maaf lahir & bathin”,pungkasnya.(Nsy)

 

Tinggalkan Balasan