(pelitaekspres.com)-LABUAN BAJO-NTT-Demi menyelamatkan warganya dari serangan Virus Covid-19, Kepala Desa Siru terus  melakukan upaya pencegahan, kamis 07/05.

Kepala Desa Siru kecamatan Lembor,kabupaten manggarai Barat,Nusa Tenggara Timur, Sumardi, mengatakan akan terus memerangi Pandemi yang di sebabkan oleh Virus covid-19.

Diketahui bahwa salah satu warga masyarakat di desa tersebut telah di nyatakan positif berdasarkan hasil swab.

Keterangan tersebut di sampaikan langsung  oleh Bupati kabupaten manggarai Barat, Agustinus Ch.Dulla, yang juga selaku ketua Satuan Gugus Tugas Percepatan Penanganan Corona Virus Disease Kabupaten manggarai Barat, 30/04 kamis petang.

Karena itu bupati Dulla memerintahkan kepada seluruh kepala Desa untuk memperketat posko di setiap pintu masuk di desanya masing-masing.

Menanggapi hal itu kepala Desa Siru, kecamatan Lembor,kabupaten manggarai Barat, segera melakukan beberapa hal dalam rangka pencegahan penularan virus covid-19 di desanya.

Sumardi menyampaikan kepada wartawan media ini, saat di hubungi melalui pesan WhatsApp miliknya, bahwa dia (red) telah melakukan bebarapa hal di antaranya:

  1. Membuka posko covid-19 tingkat Desa, untuk membatasi pergerakan orang keluar masuk Desa.
  2. Pembagian masker kepada warga.
  3. Melakukan penyemprotan disinfektan.
  4. Memberikan bantuan sembako dari dinas sosial kepada warga terdampak covid-19.
  5. Memberlakukan jam malam, semua kios dan toko tutup pukul 21.00.
  6. Masyarkat diminta untuk membuat tempat atau wadah cuci tangan didepan rumah
  7. Melakukan sosialiasi pencegahan covid 19 bersama bidan desa, khususnya dusun poco ndoang, kolong dan pongtopak.
  8. Pemdes mewajibkan pakai masker kepada warga yang keluar masuk desa.

Selain dari pada  itu pemerintah Desa Siru juga telah melakukan wadah sebagai sarana  tanya jawab dalam bentuk gogle form yang bisa di akses oleh seluruh warga kabupaten manggarai Barat, dengan tujuan untuk menampung segala informasi dan masukan atau usulan terkait  percepatan pencegahan penularan virus covid-19.

“Pemdes juga membuat link usul saran dan pertanyaan warga via online terkait penanganan pencegahan penularan covid di desa” katanya.

” karena kami sdar, kemampuan kami terbatas, sehingga butuh usulan dan masukan warga dalam upaya pencegahan penularan covid,pungkasnya.

Semua masyarakat yang ingin berpartisipasi dalam  membantu upaya pencegahan penularan virus covid-19 di desa siru bisa mengakses melalui https://bit.ly/FromPertanyaanUsulSaranCovid19DesaSiru (volta)