(pelitaekspress.com) – Brebes – Adalah Harni (62), warga Dusun Beji RT. 03 RW. 01, Desa Kalinusu, Kecamatan Bumiayu, Kabupaten Brebes, Jawa Tengah, menyatakan sangat terkesan atas keramahan dan kepedulian dari Sertu Sugeng Widodo, anggota Tim Jurnalistik TMMD Reguler 109 Brebes, yang membantunya untuk menghadiri kegiatan pengobatan gratis yang digelar oleh Puskesmas Kaliwadas, Desa Kaliwadas, Bumiayu, di dusunnya itu.

Tampak dirinya mendapatkan pengawalan khusus dari salah satu Babinsa Koramil 11 Paguyangan itu, sehingga tidak perlu antri untuk mendapatkan perobatan ringan di kegiatan non fisik TMMD Reguler itu. Kamis (8/10/2020).

Dikemukakan Sertu Sugeng, bahwa prioritas kepada nenek tersebut agar tidak kelelahan saat menunggu antrian.

“Saya sebelumnya memberikan pengertian kepada warga lainnya, dan alhamdulillah mereka juga peduli untuk mendahulukan Ibu Harni,” bebernya.

Dikemukakannya lanjut, sesibuk apapun pekerjaan di lokasi TMMD, tak lantas membuatnya tidak menjalin keakraban dan menebar pertolongan kepada warga desa itu. Pasalnya, tujuan lain dari pelaksanaan TMMD adalah menumbuhkan, memelihara dan bahkan menyuburkan kepedulian atau kesadaran warga masyarakat desa sasaran pembangunan terhadap lingkungan, orang lain, dan bahkan kesadaran untuk bergotong royong bersama TNI untuk membangun infrastruktur demi kemajuan desanya.

“Untuk kasus seperti menolong Bu Harni itu, adalah sangat humanis dan menyentuh rakyat kecil, seperti program rehab rumah tidak layak huni sebanyak 5 unit di program TMMD Reguler ini,” imbuhnya.

Ditambahkannya, pendekatan secara humanis kepada warga Kalinusu itu juga merupakan upaya menggugah kepedulian tersebut sehingga warga lainnya, keterlibatannya maksimal untuk membantu Satgas TMMD yang sedang merampungkan pengerjaan pembangunan talud di kanan kiri jalan TMMD yang panjangnya 2,2 kilometer lebar 4-6 meter. (Dar/Aan)