(pelitaekspres.com) -YAPEN- Menyambut sukacita Natal 25 Desember 2022, Penjabat Bupati Kepulauan Yapen Cyfrianus Mambay, S.Pd, M.Si, didampingi Ketua TP PKK Kabupaten Kepulauan Yapen Ny. Rosita Mambay menggelar “Open house” di rumah jabatan (Rujab) Bupati Yapen, Jumat, 25/12/22, yang bertujuan menjaga dan menjalin silahturami dengan berbagai lapisan masyarakat.

Perayaan Natal yang penuh damai dan sukacita tampak terlihat dari berbagai lapisan warga yang merayakan Natal, suasana damai terasa sejak persiapan hingga memasuki malam Kudus tanggal 24/12/22 dan Ibadah perayaan Natal 25/12/22 semua berjalan dengan aman dan kondusif digereja-gereja atas dukungan keamanan TNI Polri serta sinergitas warga yang memberikan Kamtibmas terjamin.

Kebahagiaan dan sukacita Natal yang dirasakan oleh umat, turut berbagi Penjabat Bupati Kepulauan Yapen Cyfrianus Y. Mambay  dengan digelarnya “Open house” sebagai ruang silahturami dengan warga termasuk kunjungan Forkopimda, ASN, Tokoh agama, Budaya, maupun dari semua elemen lapisan masyarakat.

Tampak Staf Khusus Presiden RI Billy Mambrasar, mantan Bupati Kepulauan Yapen Toni Tessar, Kapolres Kepulauan Yapen AKBP Herzoni Saragih, Ketua DPRD Yapen Yohanis Raubaba dan para Anggota, Pimpinan BUMN, BUMD, serta undangan lainnya.

“sebagai pemda kami melakukan “Open house” yang bertujuan bisa membuka ruang bagi semua lapisan masyarakat termasuk Forkopimda, ASN terutama istri/suami dan anak-anak tetapi juga warga masyarakat biasa karena pemerintah ini milik masyarakat” ungkap Pj. Bupati Yapen Cyfrianus Y. Mambay.

“masyarakat juga perlu mengenal siapa pemimpinya, kehadiran warga ini memberikan ruang bagi masyarakat untuk bisa bersalaman, bersilahturami, saling menyapa dalam perayaan ini sekalian kita membangun kebersamaan antara pemimpin dengan masyarakatnya”

Tujuan yang lebih baik dari suatu perayaan, sehingga kita tidak semacam demonstratif tetapi kegiatan ini dalam rangka silahturami, membangun kebersamaan tetapi juga kita memberikan ruang bagi warga masyarakat dari anak-anak, dewasa muda hingga yang tua untuk bersilahturami mengenal pemimpin mereka dihari besar seperti Natal.

Momen perayaan Natal merupakan satu ajang yang tepat untuk pemimpin berbagi kebahagiaan dengan warganya. Harapan saya dengan perayaan Natal ini secara langsung saya bisa bertemu warga yang datang memberikan rasa sukacita, rasa saling memiliki dalam membangun kebersamaan, kesatuan serta kita sama-sama bertekad juga menjaga keamanan dan kenyamanan dalam momen Natal.

Kami mengucapkan selamat merayakan sukacita Natal 25 Desember 2022 dan selamat menyonsong tahun baru 1 Januari 2023 untuk semua lapisan warga masyarakat Kabupaten Kepulauan Yapen, kiranya Tuhan memberkati, menaungi, menjaga kita semua warga yang tersebar dipulau panjang ini, dari Kurudu hingga Miosnum, dari utara hingga selatan, syalom Tuhan memberkati. (Zack).