Lamsel Masuk Zona Merah, Nanang Minta Masyarakat Disiplin Prokes

(pelitaekspress.com) – KALIANDA – Bupati Lampung Selaran Nanang Ermanto meminta seluruh masyarakat agar disiplin mematuhi protokol kesehatan (prokes).

Menurutnya hal itu untuk menekan angka warga masyarakat yang tertular Covid-19 di wilayah Lampung Selatan.

“Saat ini kita masuk pada Zona Merah, dimana zona ini semua daerah tidak menginginkanya” Kata Nanang Ermanto, Selasa (12/1/2021) dirumah Dinas bupati Lampung Selatan.

“Akhir – akhir ini kita sudah mulai kurang dalam disiplin prokes, sehingga angka warga yang terpapar covid-19 naik , oleh karena itu saya berharap kepada Tim atau Satgas Covid-19 agar lebih ditingkatkan tugasnya dan warga masyarakat untuk disiplin dalam mematuhi protokol kesehatan” pungkasnya . (cak)

Tinggalkan Balasan